Kamis, 09 Juni 2011

Dua Jagoan Multimedia Lenovo

TEMPO InteraktifJakarta -  Lenovo memajang dua macam laptop IdeaPad dalam acara Festival Komputer Indonesia (FKI) di Jakarta. Dua notebookyang dirancang untuk menjalankan fungsi multimedia itu adalah IdeaPad Z470 dan G470. 

Pada IdeaPad Z470, vendor komputer asal Cina itu membenamkan prosesor Intel Core i7 generasi kedua atau Sandy Bridge, sedangkan IdeaPad G470 menggunakan cip Intel Core i3 dan i5. "Dua notebook ini cocok bagi mereka yang mengutamakan kinerja dan hiburan," kata Dharmayanti Kusuma, In-Country Marketing Specialist Lenovo, di Jakarta.

IdeaPad Z470 yang dibanderol dengan harga US$ 649 itu dilengkapi dengan Blu-ray Disc dan sistem audio Dolby Advance plus Premium Sound. Bagi para penggila film, Lenovo juga menyediakan jalan pintas atau shortcut untuk langsung

Selasa, 07 Juni 2011

Kongres PSSI Jangan Jadi Kongres Luar Biasa

JAKARTA (Pos Kota) – Mayoritas pemilik suara PSSI meminta  Komite Normalisasi (KN)  PSSI agar  Kongres PSSI  yang dijadwalkan digelar di Solo,  pada 30 Juni mendatang, tidak dijadikan sebagai Kongres Luar Biasa (KLB).   Berdasarkan statuta PSSI dan statuta FIFA, mengubah kongres menjadi Kongres Luar Biasa harus ada diusulkan  2/3 anggota pemilik suara sah PSSI, atau oleh Eksekutif Komite PSSI.
Selain itu, Kongres PSSI mendatang merupakan kelanjutan dari Kongres PSSI yang digelar tanpa hasil di Hotel Sultan Jakarta, pada 20 Mei lalu.  Untuk itu, kongres nanti hanyalah kongres biasa, bukan Kongres Luar Biasa (KILB) seperti diungkapkan Ketua KN, Agum Gumelar, dua hari lalu.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international voip calls